Home / Sekitar Kita

Kamis, 15 Juni 2023 - 13:55 WIB

Untuk Meningkatkan Minat Baca, Dinas Perpusip Ponorogo Gelar Lomba Bertutur

Dutanusantarafm-Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ponorogo menggelar lomba bertutur tingkat siswa SD/MI pada Kamis (15/6). Lomba diikuti oleh 25 peserta siswa SD/MI dari berbagai kecamatan di Kabupaten Ponorogo.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ponorogo Joni WIdarto saat membuka acara lomba menyampaikan dengan lomba bertutur ini maka diharapkan bisa menumbuhkan minat baca utamanya pada anak-anak. Membaca bukan hanya bisa menambah, wawasan, pengetahuan, tetapi juga membangun karakter yang baik.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ponorogo mempunyai tugas yang salah satunya adalah meningkatkan minat dan budaya baca masyarakat, yang utamanya dengan sasaran anak-anak.

“ Untuk meningkatkan minat baca pada anak ini maka peran guru dan orang tua sangat penting, karena mereka ada di lingkungan terdekat.” Jelas Joni.

Joni menambahkan melalui lomba bertutur maka akan mendorong dan memotivasi anak untuk menambah wawasan dan pengetahuan, yang itu semuanya bisa didapatkan dengan membaca. Dengan begitu maka akan merangsang anak untuk lebih sering membaca, mencari buku-buku yang disukainya.

Pada bagian lain bertutur adalah cara berkomunikasi, menyampaikan pesan yang memiliki banyak kelebihan. Dengan disampaikan melalui bertutur maka dongeng, cerita, akan lebih menarik dan pesan bisa disampaikan lebih mudah.

“ Apalagi yang membuat tertarik untuk membaca itu bisasanya adalah menyangkut cerita, dongeng, dan sejenisnya’ imbuh Joni
.
Melalui Tema yang diambil pada lomba bertutur tingkat SD/MI yaitu cerita rakyat bermuatan lokal Ponorogo, maka diharapakan generasi muda akan lebih mengenal budaya dengan kearifan lokal. Joni juga mengatakan bahwa budaya lokal daerah harus diperkenalkan sejak dini kepada anak-anak Ponorogo.

“Lomba bertutur seperti ini adalah salah satu memperkenalkan budaya daerah Ponorogo, dan bukan hanya itu anak-anak diharapkan juga akan tertarik mengenal budaya daerah lain. Sehingga tumbuh rasa cinta nusantara, dan mencintai persatuan dan kesatuan.” tukasnya. (de)

 

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Wow, KWT Harapan Ponorogo Jadi Kampung Sahabat Bumi Alfamart

Dinamika Aktual

Kejurkab Olahraga Ponorogo Untuk Melatih Mental, Skill, Raih Prestasi

Dinamika Aktual

DPRD Ponorogo Terbaik Dua JDIH Tingkat Provinsi Jatim

Dinamika Aktual

Harga Ayam Potong Dari Peternak Saat Ini RP 21 Ribu /Kg

Dinamika Aktual

Fogging DBD di Lingkungan Kelurahan Kepatihan, Upaya Pencegahan Selain 3M Plus

Highlight News

Takjil Unik Dari Bidluh Dipertahankan Ponorogo, Ada Migornya

Kabar Kota Kita

TPID Ponorogo Gelar Operasi Pasar Kendalikan Harga Beras

About Us

Konservasi  IPB  Di Bhayangkaki Berhasil Pulihkan  Sumber Mata Air