DUTANUSANTARAFM.COM: Partai Demokrasi Indonesia Perjuagan membantu percepatan vaksinasi covid-19 di Ponorogo , Selasa ( 14/12/2021). Ada 33 ribu dosis vaksin yang di bantukan oleh DPP PDI Perjungan melalui DPC PDIP Ponorogo. Bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Desa, vaksinasi ini diupayakan menyasar para lansia. Bahkan para lansia yang berani mengikuti vaksinasi mendapatkan hadiah berupa paket sembako an door price berupa panci
Agung Priyanto anggota dewan dari PDIP yang hadir mengawal pelaksanaan vaksinasi di Desa Sukosari Kecamatan Babadan , Selasa (14/12/2021) menyampaikan pihaknya menyediakan sekitar 400 dosis vaksin. Jumlah tersebut terserap habis . Bahkan masyarakat cukup antusias karena sudah mengantri sejak pagi sekitar pukul.06. 00 wib saat petugas belum datang. Untuk.memberikan.motivasi dan semangat para lansia yang sudah berani vaksin di berikan oleh- leh berupa paket sembako.
” Oleh- oleh atau hadiah paket sembako kita berikan sebagai bentuk apresiasi keberanian mereka mengikuti vaksinasi. Karena sebagian dari para lansia ini luar biasa semangatnya. Meski saat pemeriksaan kesehatan tensi mereka tinggi hingga 200 mereka tetap bertahan menunggu turunnya tensi, ” ungkap Agung Priyanto.
Agung Priyanto menyampaiakan PDIP saat ini membantu mempercepat proses vaksinasi terutama pada lansia . Karean capaian lansia masih kurang dari target minimum yang ditentukan oleh kementrian kesehatan . Jika target lansia segera tercapai maka Ponorogo akan masuk pada level herd imunity. Sehingga dalam mendorong para lansia termotivasi untuk melakukan vaksinasi PDPI memberikan door price dan oleh -oleh usai di vaksin.
Karto Tolu (75th) lansia asal Dusun Krajan Desa Sukosari. Tolu mengaku berani ikut vaksinasi karena meski lansia masih sering bepergian. Tolu juga merasa senang setelah vaksin mendapat hadiah paket sembako.
” Yo seneng oleh sembako mengko yo gawe mangan wong belum panen,” kata Tolu penuh sumringah.
Hal senada juga di akui oleh Deran (76th) . Deran mengaku dirinya ikut vaksinasi karena ditawari oleh perangkat desa . Dirinnya langsung mengiyakan karena memang sudah ingin ikut vaksinasi. Bahkan , dirinya juga mengaku kebagian paket sembako dari PDIP usai di vaksin lumayan untuk oleh-oleh dirumah.
“Say mengiyakan saja waktu ditawari perangkat desa untuk ikut vaksin karena cari yang lokasinya dekat rumah sehingga bisa datang sendiri, “kata Deran. (Wid)