Dutanusantarafm.com : Ponorogo – Jelang peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 Kejaksaan Negeri Ponorogo mengadakan berbagai rankaian kegiatan social yang menyentuh langsung ke akar rumput . Pertama, diawali dengan kegiatan donor darah bertempat di Aula lantai 2 Kantor Kejari Ponorogo, Rabu (17/07/2024) . Kegiatan ini bersifat terbuka, selain di ikuti oleh para staf Kejari Ponorogo juga dari instansi lain dan masyarakat umum. Bahkan beberapa warga harus balik kanan karena kantong darah yang disediakan oleh PMI Ponorogo habis . Sehingga bagi yang ingin donor darah di minta untuk ke PMI langsung . Rencananya , kegiatan kedua akan dilaksanakan pada Kamis (18/07/2024) berupa bakti social di 2 panti asuhan , dilanjutkan dengan anjang sana kepada pegawai kejaksaan yang sudah purna .
Agung Riyadi Kasi Intel Kejaksaan Negeri Ponorogo kepada dutanusantarafm.com mengungkapkan tema yang diusung dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa 2024 ini adalah akselerasi kejaksaan untuk mewujudkan penegakan hukum menuju Indonesia emas. Kejaksaan berupaya mulai tahun 2024 ini melakukan penegakan hukum yang lebih humanis. Yaitu dengan mengedepankan pencegahan . Dia
“Diantaranya lebih menggiatkan program restorative justice dan menggiatkan program Jaga Desa , “terang Agung Riyadi, Rabu (17/07/2024).