Dutanusantarafm.com- Rangkaian even Grebeg Suro Trail Adventure 2022, kali ini banjir peserta. Sedikitnya ada 1000 atlet, yang berkompetisi menaklukkan jalur sepanjang 50 kilometer. Tantangannya pun diklaim lebih berat.
“Mulai dari start di Lapangan Borang ini, langsung masuk rute pinggiran sungai Desa Mrican, kawasan Dungus dikaki Gunung Wilis, hingga Bendo,” ungkap Ketua Pelaksana, Ahmad Fauzi pada Minggu (24/07/2022).
Fauzi menuturkan tahun ini merupakan gelaran kali kedua dalam partisipasi even Grebeg Suro. Pun, offroader roda dua kali ini akan melewati tantangan lebih berat. Ada satu titik, yang harus mereka selesaikan dalam waktu dua jam.
Para peserta ini akan menjelajahi alam Ponorogo dengan menggunakan beragam jenis kendaraan race. Seperti KLX, KTM, Hasky Farna, WR dan lainnya.
Selain dari Ponorogo, peserta juga datang dari berbagai daerah di Jawa Timur dan sekitarnya. Seperti Malang, Lumajang, Kediri, Pasuruan hingga Bali.
“Pada kompetisi tahun pertama di Grebeg Suro kemarin, pesertanya lebih sedikit. Sekitar 600 offroader roda dua,” tegasnya. (Umi Duta)