Home / Dinamika Aktual / Highlight News

Selasa, 6 Februari 2024 - 15:02 WIB

KPID Jatim Sebut Sejumlah Potensi Pelanggaran Pada Siaran Pemilu 2024

Dutanusantara – Terdapat sejumlah potensi pelanggaran pada siaran kampanye pada pemilu 2024. Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Timur mengingatkan potensi pelanggaran itu untuk menjadi kewaspadaan bersama.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua KPID Jawa Timur Immanuel Yosua Tjiptosoewarno dalam Rapat Koordinasi Gugus Tugas yang mengusung tema “Sinergitas Gugus Tugas (Bawaslu, KPU, KPID) dalam Kampanye Pemilu Tahun 2024” (05/02).

Ketua KPID Jawa Timur Immanuel Yosua Tjiptosoewarno menyebutkan setidaknya terdapat lima potensi pelanggaran pada Siaran Pemilu 2024. Adapun potensi pelanggaran tersebut meliputi:
1. Kelebihan jumlah tayang/siaran per hari
2. Kelebihan durasi tayang/siaran
3. Penayangan/siaran iklan di luar jadwal
4. Siaran radio tidak berizin
5. Penindakan oleh jajaran Bawaslu terhadap lembaga penyiaran

Melihat temuan potensi pelanggaran pada Siaran Pemilu 2024, KPID Jawa Timur mengimbau lembaga penyiaran di Jawa Timur untuk dapat mematuhi regulasi terkait kampanye, meliputi: Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program SIaran (P3SPS), PKPI Nomor 4 Tahun 2023 tentang Tentang Pengawasan Pemberitaan, Penyiaran, dan Iklan Kampanye Pemilihan Umum pada Lembaga Penyiaran, dan PKPU Nomor 15 Tahun 2023 tentang Kampanye Pemilihan Umum.

“KPID Jatim sebagai Gugus Tugas berkewajiban mengamankan pemilu 2024 melalui media penyiaran agar proses demokrasi di Indonesia berjalan lancar. Kami menghimbau lembaga penyiaran di Jawa Timur dapat mematuhi regulasi Pemilu yang berlaku,” kata Yosua.
Koordinator Divisi Hukum Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Jawa Timur Dewita Hayu Shinta menyampaikan Rapat Koordinasi Gugus Tugas ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dalam melakukan pengawasan kampanye di media penyiaran.

“Bawaslu tidak dapat bekerja sendiri untuk melakukan pengawasan terhadap Pemilu. Dengan adanya rapat koordinasi Gugus Tugas ini, diharapkan Gugus Tugas Pengawasan Pemilu mempunyai langkah yang sama apabila terjadi potensi-potensi pelanggaran,” kata Dewita di Grand Inna Tunjungan, Surabaya.

Koordinator Divisi Humas Bawaslu Jawa Timur Dwi Endah menyampaikan bahwa Iklan kampanye harus dilakukan secara berimbang sesuai ketentuan yang berlaku. Dwi Endah menekankan Gugus Tugas akan melakukan pengawasan terhadap iklan kampanye sesuai dengan Surat Keputusan Bersama Bawaslu RI, KPU RI, KPI Pusat,dan Dewan Pers.

“Pemilu 2024 adalah proses demokrasi, untuk itu kita harus menjaga proses pemilu agar bermartabat,” kata Endah.

Rapat Koordinasi Gugus Tugas ini diikuti oleh Bawaslu Kabupaten/Kota se-Jawa Timur, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jawa Timur, dan sejumlah media penyiaran di Jawa Timur, terkhusus di Kota Surabaya.

Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jawa Timur Gogot Cahyo Baskoro berharap melalui rapat koordinasi Gugus Tugas ini terdapat kesepahaman media terhadap aturan teknis iklan kampanye selama Pemilu 2024.

“Kami berharap media massa dapat mengetahui, memahami, dan mengaplikasikan regulasi Iklan Kampanye selama Pemilu 2024 untuk menyukseskan Pemilu 2024,” kata Gogot.

Sementara itu, Pengamat Komunikasi Politik Universitas Airlangga Dr. Suko Widodo menyampaikan dari waktu ke waktu, tren kerawanan Iklan Kampanye masih sama. Ia mengungkapkan bahwa isu SARA menjadi isu yang patut diwaspadai selama Pemilu 2024.

“Walaupun sekarang kerawanan iklan kampanye bergeser ke media sosial, tetapi isu SARA masih menjadi isu yang patut diwaspadai selama Pemilu ini,” tukasnya. (de)

Berita ini 37 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Sosialisasi Tribina Menyongsong Kampung KB Kelurahan Kepatihan Ponorogo

Dinamika Aktual

Kabar Duka, Jemaah Haji asal Desa Lengkong Sukorejo Ponorogo Meninggal Dunia

Dinamika Aktual

Titiek Soeharto Resmikan Monumen Patung HM Soeharto di Badegan, ini Harapannya.

Dinamika Aktual

Nasdem Pasangkan Ipong Muchlissoni – Segoro Luhur pada Pilkada Ponorogo 2024

Dinamika Aktual

Motor Roda Dua Vs Mobil Ambulans Desa di Pulung, Satu Korban Meninggal Dunia

Dinamika Aktual

DPRD Ponorogo Terbaik Dua JDIH Tingkat Provinsi Jatim

Dinamika Aktual

Tumbur Mobil Parkir di Siman, Pengendara Motor Roda Dua Meninggal Dunia

Dinamika Aktual

Sawoo Reborn, Korban Pungli Tolak Upaya Pengembalian Kerugian