Home / Highlight News / Hukum dan Politik / Kabar Kota Kita

Rabu, 25 Januari 2023 - 08:37 WIB

Usai Dilantik KPU, Ratusan Anggota PPS Wajib Tancap Gas

Dutanusantarafm.com – Tahapan persiapan panitia pemilu 2024 sudah menyentuh tingkat desa. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ponorogo melantik 920 anggota Panitia Pemungutan suara (PPS). Ratusan anggota terpilih tersebut wajib menjalankan tugas dengan menjunjung netralitas.

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, meminta agar ratusan anggota PPS terpilih bekerja sesuai tupoksi. Salah satunya dengan mengawal pemilu yang jujur, adil (jurdil) dan netral. Sehingga, kedepan tercipta iklim demokrasi yang baik dan transparan.

“Anggota PPS itu harus tegas. Jalankan tugas dan kewajiban sesuai ketentuan, maka demokrasi akan berjalan dengan baik,” katanya usai melantik anggota PPS di Gedung Kesenian Ponorogo, Selasa (24/1/2023).

Ketua KPU Ponorogo, Munajat Asmaun mengatakan ratusan anggota tersebut akan diterjunkan untuk mengawal pelaksanaan pemilu di 307 desa dan kelurahan. Mereka terpilih menjadi anggota, setelah lolos seleksi baik administrasi, serta ujian tulis dari 3000 lebih pendaftar.

“Agenda terdekat, ratusan anggota ini akan membentuk kesekretariatan di masing-masing lokasi penugasan. Sehingga kegiatan bisa lebih terakomodir,” ujar Munajat.

Usai pelantikan mereka wajib menunjuk tiga anggota untuk membentuk kesekretariatan. Selanjutnya, PPS akan menerima pendafataran Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). Kegiatan itu berlangsung selama dua bulan.

Secara umum, lanjut Munajat tugas PPS yakni membantu PPK untuk melaksanakan tahapan pemilu di tingkat desa dan kelurahan. Salah satunya dengan melakukan pemutakhiran data pemilih, menyediakan kepanitian kegiatan pemungutan suara.

“Sekarang ini sudah era digital, jadi petugas harus lebih jeli dan teliti. Khususnya terkait data pemilih yang baru, atay yang sudah pindah,” tegasnya. (Umi Duta)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Empat sumur dalam akan dibangun di 4 desa langganan kekeringan Ponorogo

Hukum dan Politik

Si Udin Jadi Buruan Media Gara- Gara Jadi Dewan PPP

Highlight News

Paska Dilantik, Ketua DPRD Ponorogo Ajak Para Anggota Dewan Tak Khianati Rakyat

Highlight News

Lagi-lagi head to head, Ipong mengaku deg-degan, merinding namun bahagia

Highlight News

KPU Ponorogo gandeng RSPAL dr.Ramelan untuk tes kesehtan paslon

Highlight News

Ali Mufthi Jabat Plt Ketua DPD Golkar Ponorogo

Highlight News

Bersama Koalisi Kemenangan Rakyat Sugiri Sancoko-Lisdyarita Mendaftar di KPU Ponorogo

Highlight News

Tak kapok, Pria ini tiga kali ketangkap mencuri uang kotak amal