Home / Hukum dan Politik / Kabar Kota Kita

Jumat, 2 September 2022 - 10:57 WIB

Pick Up Terguling di Gembes Slahung, Sopir dan 5 Penumpang luka-luka

Dutanusantarafm-Sebuah mobil Pickup No.Pol. AE 8965 SK terguling di jalan raya Slahung- Ngrayun Kabupaten Ponorogo pada pada hari Jumat tanggal 2 September 2022 sekitar pukul 05.30 wib. Lima orang penumpang dan sopir kendaraan tersebut mengalami luka-luka sehinga harus dilarikan ke rumah sakit.

Kapolsek Slahung AKP Haryono menjelaskan kecelakaan tersebut terjadi saat Pickup No.Pol. AE 8965 SK yang di kemudikan oleh Jaiman (57) asal Desa Baosan lor Kecamatan Ngrayun melaju dari arah selatan ke utara. Ketika sampai di tkp tepatnya dukuh gembes dengan kondisi jalan menurun tajam, kendaraan yang membawa 5 orang penumpang asal Desa baosan Lor dan jagung seberat 1 ton tiba-tiba mengalami masalah di rem.

“rem tiba-tiba mengalami masalah saat di jalan turunan tajam. Entah karena panas atau blong,” ungkapnya.

Untuk menghentikan laju kendaraan tersebut maka sopir membanting setir ke kanan sehingga kendaraan menabrak tebing dan akhirnya terguling. Sopir Bersama dua penumpang yang ada di depan dan tiga penumpang di bak belakang kendaraan itupun ikut terjatuh ke jalan.

Adapun lima orang penumpang kendaraan pick up tersebut adalah,Mujirah (60), Sumiati (52), Siwar (62), Boiyem (60) dan Partin (61). Kapolsek menambahkan para korban telah dibwa ke RSUD Hardjono Ponorogo untuk mendapatkan pengobatan. Para penumpang diantaranya ada yang mengalami luka babras, bengkak pada pelipis , bibir dan dahi. Sedangkan satu orang penumpang dalam kondisi tidak sadarkan diri.

“Alhamdulillah semua penumpang selamat, namun ada satu yang tidak sadarkan diri sehingga harus mendapatkan penanganan intensif,” imbuhnya.

Sementara itu akibat menabrak tebing dan akhirnya kendaraan terguling ke jalan raya, pick up tersebut mengalami rusak bagian depan,samping, bahkan ban belakang kanan lepas. Adapun kerugian materiil kurang lebih Rp.3.000.000. Pick up tersebut kemudian dievakuasi ke pinggir jalan agar tidak mengganggu pengendara yang melintasi jalur tersebut. (de)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Waspada, Retakan Jalan di Desa Serag Pulung semakin panjang

Highlight News

KPU Ponorogo Siap Gelar Debat Publik Perdana Pilkada Ponorogo, Ratusan Polisi Diterjunkan

Highlight News

Pengurus Cabang NU Ponorogo Masa Khidmah 2024-2029, Dilantik

Highlight News

Apes, Dapur rumah warga Baosan Kidul Ngrayun terbakar saat dipakai memasak

Highlight News

Asiknya di Ponorogo, Operasi Zebra Semeru 2024 Pengendara Tertib Dapat Reward

Hukum dan Politik

Droping air bersih di Ponorogo meluas hingga 8 kecamatan

Highlight News

Jabat Ketua DPRD Ponorogo, Dwi Agus Prayitno : Semua bahu membahu Majukan Ponorogo

Highlight News

Dinsos P3A Ponorogo Berhasil Reunifikasi 2 orang dalam Dua Minggu Terakhir