Home / Highlight News / Hukum dan Politik / Kabar Kota Kita

Senin, 7 Desember 2020 - 16:33 WIB

Kapolres Ponorogo Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada

Dutanusantarafm-Kepala Kepolisian Resor Ponorogo AKBP. Mochamad Nur Azis memimpin Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) Pengamanan TPS Pilkada Kabupaten Ponorogo Tahun 2020 bertempat di Halaman Mapolres. Senin (7/12),pagi. Pergeseran Pasukan jelang Pilkada Ponorogo 9 Desember 2020, terbagi dalam 5 gelombang per Rayon . Cara ini untuk mengurangi Volume Personil yang melaksanakan Apel guna Mematuhi Protokol Kesehatan.

“Selama Pengamanan TPS, anggota Polri wajib mengawal dan mengamankan kotak Suara, terus bekerja sama dan koordinasi dengan Babinsa, Linmas ataupun Petugas dari Panwas.” Pesan Kapolres

Guna mendukung kelancaran dan ketertiban pelaksanaan Pilkada 9 Desember 2020, Polres Ponorogo telah menyiapkan 501 Personil dan 224 Bhabinkamtibmas. Adapun ploting penempatanya 2 Anggota Polri, 10 Tps dan 20 Linmas. Kapolres memerintahkan agar personil menjaga Netralitas Instansi, jangan sampai ada anggota yang terlibat Politik Praktis selama pelaksanaan Pemilu.

Pada apel tersebut, secara simbolis Kapolres Ponorogo menyerahkan Dukungan Anggaran, dukungan Bekal Kesehatan yang terdiri dari APD dan obat-obat an untuk perbekalan selama 3 hari mulai tanggal 8-10 Desember. Selama bertugas anggota Polri juga harus menjadi Pelopor tertib Protokol Kesehatan, dengan menghimbau kepada masyarakat mematuhi Prokes di TPS.

“APD yang telah di serahkan harus di gunakan, jangan sampai ada klaster baru pada pelaksanaan Pilkada Ponorogo ini.” Pungkasnya (de)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Waspada, Retakan Jalan di Desa Serag Pulung semakin panjang

Highlight News

KPU Ponorogo Siap Gelar Debat Publik Perdana Pilkada Ponorogo, Ratusan Polisi Diterjunkan

Highlight News

Pengurus Cabang NU Ponorogo Masa Khidmah 2024-2029, Dilantik

Highlight News

Apes, Dapur rumah warga Baosan Kidul Ngrayun terbakar saat dipakai memasak

Highlight News

Asiknya di Ponorogo, Operasi Zebra Semeru 2024 Pengendara Tertib Dapat Reward

Hukum dan Politik

Droping air bersih di Ponorogo meluas hingga 8 kecamatan

Highlight News

Jabat Ketua DPRD Ponorogo, Dwi Agus Prayitno : Semua bahu membahu Majukan Ponorogo

Highlight News

Dinsos P3A Ponorogo Berhasil Reunifikasi 2 orang dalam Dua Minggu Terakhir