Home / Highlight News / Kabar Kota Kita

Jumat, 29 Mei 2020 - 08:16 WIB

Pemilik Depot Jamu Di Ngumpul Balong, Meninggal Mendadak Di Kamarnya

Kapolsek Balong Akp.Hariyanto mengatakan setelah divisum di RSUD dipastikan penyebab kematian korban karena sakit asam lambung

Batisar warga Desa ngumpul Kecamatan Balong Ponorogo meninggal dunia mendadak di kamarnya pada Jum’at 29 Mei 2020. Sebelum meninggal pria 57 tahun itu mengeluh kepada istrinya jika sakit asam lambungnya naik.

Kapolsek Balong AKP.Hariyanto mengatakan pada pukul 11.30 siang saat berbaring di kamar korban mengeluh asam lambungnya naik lalu memanggil istri dan anaknya. Tidak berselang lama setelah memanggil istri dan anaknya kemudian pemilik depot jamu dan toko pakaian yang berada di utara perempatan Ngumpul balong itu pingsan. “ Keluargapun panik kemudian melaporkannya ke petugas Polsek Balong dan Puskesmas setempat” Ungkapnya. Setelah petugas polsek bersama puskesmas datang ke tkp dan memeriksa kondisi korban, diketahui ternyata sudah meninggal dunia.

Dari keterangan keluarga dan visum luar meninggalnya korban murni karena sakit. Semasa hidup korban mempunyai riwayat sakit asam lambung. Petugas juga tidak menemukan adanya tanda bekas penganiayaan atau kekerasan ditubuh korban. “ Setelah divisum di RSUD meninggalnya korban disebabkan karena sakit asam lambung naik ke jantung, dan pihak keluarga bisa menerima musibah tersebut” Pungkasnya. (san)
.

Share :

Baca Juga

Highlight News

Empat sumur dalam akan dibangun di 4 desa langganan kekeringan Ponorogo

Hukum dan Politik

Si Udin Jadi Buruan Media Gara- Gara Jadi Dewan PPP

Highlight News

Paska Dilantik, Ketua DPRD Ponorogo Ajak Para Anggota Dewan Tak Khianati Rakyat

Highlight News

Lagi-lagi head to head, Ipong mengaku deg-degan, merinding namun bahagia

Highlight News

KPU Ponorogo gandeng RSPAL dr.Ramelan untuk tes kesehtan paslon

Highlight News

Ali Mufthi Jabat Plt Ketua DPD Golkar Ponorogo

Highlight News

Bersama Koalisi Kemenangan Rakyat Sugiri Sancoko-Lisdyarita Mendaftar di KPU Ponorogo

Highlight News

Tak kapok, Pria ini tiga kali ketangkap mencuri uang kotak amal