Home / Dinamika Aktual / Kabar Kota Kita

Selasa, 1 November 2022 - 14:54 WIB

Warga Nglarangan Kauman Gempar, Ditemukan Mobil Tersesat Dibawah Puncak Gunung Gombak

Dutanusantarafm-Warga Desa Nglarangan Kecamatan Kauman Ponorogo mendadak gempar. Sebuah mobil warna hitam Nopol K 1693 AT diketahui terhenti di jalur menuju puncak Gunung Gombak, pada Senin (31/10/2022) petang.

“Saat ditemukan warga mobil tersebut terhenti, karena ban mobil keluar dari badan jalan paving, jatuh ke selokan kecil,” terang Kades Nglarangan Parwan.

Wargapun awalnya penasaran mengapa mobil itu sampai di lokasi itu. Padahal jalan menuju puncak Gunung Gombak tersebut cukup menanjak, dan bukan jalan umum melainkan menuju makam Bupati Polorejo Tumenggung Brotonegoro.

“Wargapun heran, kok tiba-tiba ada mobil disitu. ” imbuhnya.

Setelah ditelusuri ternyata mobil tersebut milik Acip Utomo (37) warga Desa Ngumpul Kecamatan Balong Ponorogo. Kades menjelaskan menurut keterangan yang bersangkutan ketika perjalananan pulang ke rumah dia tidak tahu jalan. Ceritanya ada jalur yang sedang ditutup karena ada proyek pengecoran, sehingga harus melewati jalan alternatif.

Sopir tersebut sempat beberapa kali bertanya kepada warga untuk menunjukkan jalan pulang, tetapi barangkali kurang konsentrasi maka jalan yang dipilih keliru.

Kades Parwan juga menuturkan karena jalan menuju puncak Gunung Gombak cukup bagus karena berupa jalan paving, awalnya sopir tidak curiga. Namun setelah tahu jalan semakin menanjak dan diatasnya buntu karena berupa anak tangga, baru sadar jika jalan yang dilaluinya salah.

Karena kondisi sudah hampir malam maka mobil itu akhirnya tidak mungkin dievakuasi ke bawah. Sopir pulang ke rumah dan mengambil sebagian buah kelapa yang diangkutnya. Evakuasi baru bisa dilakukan pada Selasa pagi dengan melibatkan petugas polsek, koramil, komunitas jeep serta dibantu warga sekitar.

“Evakuasi mobil tidak mudah dilakukan karena kondisi jalan yang sempit dan menanjak, apalagi disebelahnya jurang dan tebing. Alhamdulillah berkat kerja keras semua pihak mobil akhirnya bisa turun ke bawah lagi tanpa kerusakan berarti.” pungkas kades. (de)

 

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

BPBD Ponorogo Antisipasi kelangkaan air bersih, Asesmen di 7 Kecamatan

Dinamika Aktual

Bikin Gempar, Pria di Suru Sooko Ditemukan Meninggal di lantai Bersandar Kursi

Dinamika Aktual

Gempar, Warga Badegan ditemukan meninggal di tempat tidur

Dinamika Aktual

Akibat Tumpahan Oli, Lebih dari 10 Motor Tergelincir di Jalan Letjen Suprapto Ponorogo

Dinamika Aktual

Kehabisan Kantong , Donor Darah Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 Kejari Ponorogo

Dinamika Aktual

Bupati Sugiri : Dicarikan Solusi agar minat sekolah di SDN tidak menurun terus

Dinamika Aktual

Melalui REC Pemkab Ponorogo dan PLN Berkomitmen Kurangi Emisi Karbon

Dinamika Aktual

Pilkada Ponorogo 2024 Siap Dilaunching