Home / Dinamika Aktual / Kabar Kota Kita

Senin, 9 Januari 2023 - 07:09 WIB

Tancap Gas, Polres Ponorogo Razia Balap Liar Pekan Pertama 2023

Dutanusantarafm-Razia balap liar tanpa menunggu lama langsung dilakukan oleh Satlantas Polres Ponorogo. Puluhan motor roda dua diamankan petugas pada razia yang dilakukan di pekan pertama tahun 2023.

“42 Kendaraan Tidak Sesuai Spek Hingga Knalpot Brong diamankan petugas pada.minggu (8/1/2023) dini hari,” terang kasat lantas Ponorogo Akp.Affan Priyo Wicaksono.

Kkmendaraan tersebut diamankan dibeberapa titik lokasi yaitu di Jl. trunojoyo Ponorogo, Jl. jendral ahmad yani, Jl. Kh. ahmad dahlan, Jl. juanda, Jl. suromenggolo, Jl. pramuka dan alon-alon Ponorogo.

AKP Affan Priyo Wicaksono mengatakan kebanyakan yang terjaring razia balap liar adalah para pemuda, dimana kendaraannya tidak sesuai Spek pabrik dan knalpotnya brong.

” Selain itu, diduga akan digunakan untuk aksi balap liar,” jelas Affan.

Mereka yang melanggar ketentuan lalu lintas akan ditindak dengan surat tilang dan teguran. Sedangkan untuk sepeda motor yang tidak sesuai Spek pabrik dan knalpotnya brong, Affan menegaskan akan di tahan dulu di Polres.

Ia menegaskan kendaraan baru bisa diambil apabila pemiliknya telah melengkapi kendaraan tersebut sesuai spek pabrik, termasuk kenalpot brong harus dikembalikan seperti aslinya.

Kegiatan razia dilakukan atas dasar informasi dari masyarakat terkait aksi balap liar dan banyaknya penggunaan knalpot brong yang sangat meresahkan warga.

” Dengan razia ini di harapkan bisa memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat ,” tukasnya. (de)

Berita ini 95 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Penularan TBC pada Anak Harus Diwaspadai

Dinamika Aktual

Rumah Pedagang Sayur di Gontor Diobrak-abrik Pencuri, Saat Ditinggal Tarawih

Dinamika Aktual

Harga Ayam Potong Dari Peternak Saat Ini RP 21 Ribu /Kg

Dinamika Aktual

Fogging DBD di Lingkungan Kelurahan Kepatihan, Upaya Pencegahan Selain 3M Plus

Dinamika Aktual

Los Pasar Banu Baosan Kidul Ngrayun Ambruk, Diterjang Angin Kencang

Dinamika Aktual

Pohon Tumbang di Ngebel, Akibatkan Sejumlah Bangunan Rusak

Dinamika Aktual

Pasien DBD Di RSUD Hardjono Ponorogo Meningkat Tajam, 3 Bulan Terakhir

Dinamika Aktual

Dua Caleg PDIP Mantan Kades, Sukses Melenggang ke DPRD Ponorogo