Home / Highlight News / Hukum dan Politik / Kabar Kota Kita

Sabtu, 29 Oktober 2022 - 14:39 WIB

Siti Noor Ainie Nahkodai PWI Ponorogo Periode 2022-2025, Konsen Peningkatan Literasi

KHIDMAT: Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim saat memberikan sambutan dalam pembukaan Konferensi III PWI Kabupaten Ponorogo di aula Pendapa Kecamatan Ngebel, Sabtu (29/10/2022).

KHIDMAT: Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim saat memberikan sambutan dalam pembukaan Konferensi III PWI Kabupaten Ponorogo di aula Pendapa Kecamatan Ngebel, Sabtu (29/10/2022).

Dutanusantarafm.com -Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Ponorogo ganti nahkoda. Adalah Siti Noor Ainie, terpilih memimpin organisasi wartawan tersebut untuk periode 2022-2025 mendatang. Literasi menjadi fokus utama program tiga tahun mendatang.

Siti Noor Ainie yang merupakan wartawan koran Harian Umum Duta Masyarakat itu ditetapkan sebagai ketua terpilih, setelah belasan anggota memberikan suara bulat. Melalui sidang konferensi III, yang dipimpin Wakil Ketua PWI Jawa Timur Bidang Organisasi, Machmud Suhermono.

“Dua pertiga anggota sudah hadir, dan tahapan konferensi juga sudah dilalui. Jadi hasil dari proses konferensi III PWI Ponorogo ini resmi kami nyatakan sah,” ungkap Mahfud pada Sabtu (29/10/2022).

Konferensi III yang juga disaksikan Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim dilaksanakan di aula Pendapa Kecamatan Ngebel tersebut, berjalan dinamis. Dua nama lain sempat mewarnai kontestasi pemilihan, yakni Endang Widayati dan Welas Arso.

Dikonfirmasi terpisah, Noora sapaan akrab Siti Noor Ainie mengaku siap mengemban tanggung jawab baru tersebut. Dia bersama pengurus yang baru, akan berusaha menyukseskan program-program yang sudah digagas maupun yang sudah berjalan. Salah satunya berkaitan dengan literasi masyarakat.

“Saat ini masyarakat butuh edukasi yang membangun. Kami berharap seluruh anggota, baik yang biasa maupun muda bisa bekerjasama,” terangnya.

Terkait program prioritas, Noora yang juga mantan wartawan Radio Duta Nusantara Ponorogo itu berencana akan meningkatkan literasi masyarakat. Khususnya dalam hal edukasi media. Menurutnya, saat ini banyak berita-berita yang tidak edukatif dan cenderung hoaks.

Ketua Panitia Konferensi III PWI Kabupaten Ponorogo, Sugeng Prasetyo menambahkan dengan beralihnya tongkat estafet dari ketua sebelumnya yakni Hadi Sanyoto, PWI Ponorogo semakin berkiprah dalam menjalankan perannya. Khususnya dalam mengawal program-program pemerintah.

“Fungsi kontrol dan kontribusi dalam pengembangan masyarakat harus dilakukan. Kami berharap PWI Ponorogo bisa memberikan angin segar dalam dinamika pembangunan Kabupaten Ponorogo,” tegasnya. (Umi Duta)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Monumen Ponorogo Zero Knalpot Brong bentuk “Reyog” diresmikan

Highlight News

Kasus Penganiayaan Santri  Nurul Tauhid , Polsek Nunggu Teradu Pulang

Highlight News

Tembok rumah warga Pohijo Sampung jebol, diterjang longsor

Highlight News

Empat Pengendara motor tergelincir akibat jalan licin oleh bbm solar

Highlight News

Warga Kunti Grudug Padepokan Nurul Tauhid Tuntut Penutupan

Highlight News

Longsor menutup akses menuju obyek wisata Telaga Ngebel

Highlight News

Calendar of Event 2025 Kabupaten Ponorogo, Bupati Sugiri masukkan dua agenda unggulan

Highlight News

Korban Penganiayaan Oleh Pimpinan Padepokan di Kunti Pertanyakan Kasusnya ke Polres Ponorogo