Dutanusantarafm-Seorang perempuan gelandangan tergeletak di jalan raya Bungkal Ngrayun tepatnya Desa Bancar Kecamatan Bungkal Ponorogo pada Senin (6/11/2023) siang. Gelandangan tersebut adalah korban tabrak lari pengendara motor, hingga menyebabkannya terjatuh dan luka-luka.
Warga tidak ada yang mengetahui secara persis bagaimana kronologi kejadian kecelakaan itu. Gelandangan itu diketahui sudah tergeletak di jalan, sehingga membuat warga sekitar kaget.
“Ada yang menyebut terserempet kendaraan roda empat , ada juga yang mengira terserempat roda dua yang melaju dari utara ke selatan. Namun kejelasannya seperti apa tidak ada yang tahu pasti,” kata Samsul saat berada di tkp.
Saat kejadian berlangsung kondisi jalan siang itu lagi sepi. Sehingga pelaku yang menabrak korban bisa segera melarikan diri lokasi tersebut.
Ia mengatakan setelah kejadian itu awalnya korban mau duduk namun tidak kuat, lalu ambruk lagi. Warga lalu melaporkan kejadian itu ke petugas Polsek Bungkal untuk penanganan lebih lanjut.
Korban tidak lama kemudian oleh petugas dibawa dengan kendaraan milik kepolisian menuju rumah sakit. Meski kondisinya sadar namun nampak lemah sehingga memerlukan penanganan medis secepatnya.
Kapolsek Bungkal Iptu Budi Santoso membenarkan peristiwa tersebut. Saat ini sedang dalam penangan petugas satlantas Polres Ponorogo. (de)