Dinamika AktualKabar Kota Kita

Penebangan Pohon Angsana Urip Sumohardjo Ponorogo Memakan Korban

Dutanusantarfm- Seorang Pekerja terjatuh dari pohon angsana di jalan Urip Sumohardjo Ponorogo hingga harus dilarikan ke rumah sakit. Korban bernama Bambang (34 th) asal Kadipaten Ponorogo, terjatuh ke trotoar saat menggergaji cabang pohon setinggi empat meter pada hari Jum’at (15/4/2022) pagi.

Teman-teman korban yang berada di dekat pohon tersebutpun mendadak terkejut dengan kejadian itu. Mereka kemudian segera menolong korban yang mengalami luka di bagian lengan, itu, dan membawanya ke RS.Aisyiyah untuk mendapatkan pengobatan.

Menurut kabid persampahan dan pertamanan Dinas Lingkungan Hidup Ponorogo Kamsun, kejadian itu berawal saat korban naik ke pohon angsana untuk menggergaji cabang batang pohon angsana. Menggunakan tangga biasa korban naik ke pohon dengan membawa serta sebuah gergaji. Sejumlah talipun sebelumnya sudah dipasang di cabang pohon itu untuk memudahkan pemangkasan..

Kamsun menuturkan saat cabang batang itu telah rampung digergaji, entah apa sebabnya cabang yang sudah terpotong itu bukanya jatuh ke bawah tetapi malah mental mengenai korban. Akibat terkena cabang batang itu korbanpun langsung terjatuh ke trotoar.

“Korban langsung terjatuh ke trotoar di depan toko, namun masih dalam kondisi sadar” ungkapnya.

Pemangkasan pohon angsana untuk program face off jalan Urip Sumohardjo biasanya dengan menggunakan mobil crane milik Dinas Lingkungan Hidup. Pasalnya pohon-pohon di kawasan itu cukup tinggi dan banyak terdapat kabel listrik dan telephone. Karenanya pemangkasan harus dijamin keamanan dan keselamatannya dan harus dilakukan dengan berhati-hati.

Namun barangkali karena tergesa-gesa sehingga kelompok di luar Dinas LH itu melakukan pemangkasan lebih awal dan tidak berkoordinasi dengan Dinas LH. Mereka kemudian naik ke pohon itu dengan menggunakan tangga biasa.

“Barangkali belum berkoordinasi dulu, ketika mereka bekerja lebih awal” tukasnya. (de)

Tags
Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close
Close