Home / Highlight News / Kabar Kota Kita

Minggu, 22 Maret 2020 - 13:10 WIB

Longsor Cepoko Jalur Ngrayun Sambit Terputus 9 Jam

Alat berat harus didatangkan ke lokasi untuk membersihkan material longsor

DUTANUSANTARAFM. COM- Hujan deras yang mengguyur wilayah kecamatan Ngrayun menyebabkan Longsor di Dukuh Janti Desa Cepoko Minggu sekira pukul 06.30 wib. Akibatnya jalur Tumpak Lego Gajah, jalan penghubung kecamatan Ngrayun-Sambit terputus. Longsor tanah beserta tumbangnya beberapa pohon pinus dari lereng hutan milik perhutani setinggi 10 meter menutup jalan sepanjang12 meter. Adapun ketinggian material longsor yang menutup jalan satu meter.

Untungnya saat longsor tidak ada warga yang melintasi jalur tersebut dan lokasi longsor jauh dari pemukiman. Camat Ngrayun Hadi Rusdhiyanto mengatakan karena volume longsor cukup banyak tidak memungkinkan evakuasi material dilakukan secara manual. Koordinasi yang dilakukan bersama BPBD, polsek, Koramil, akhirnya didatangkan alat berat ke lokasi., “setelah alat berat tiba dilokasi pembersihan longsor dengam cepat bisa dilakukan,” terang Hadi. Akhirnya jalur yang terputus selama 9 jam tersebut bisa dibuka kembali pada pukul 16.20 wib.

Meski material belum bersih keseluruhan, namun kendaraan roda dua dan empat sudah bisa lewat. Karena kondisi lokasi yang berada di area perhutani yang cukup sepi dan gelap maka evakuasi longsor harus dihentikan dulu. Rencananya akan dilanjutkan kembali pada Senin pagi untuk membersihkan sisa material yang masih ada.

Hadi menambahkan pada waktu hampir bersamaan longsor juga terjadi di dukuh Sambi Desa Ngrayun. Namun longsor yang menutup akses jalan antar dukuh ini dengan cepat bisa dibersihkan karena volumenya kecil. ” warga bergotong royong membersihkan longsor saat itu juga dengan peralatan seadanya, sehingga jalur itu tidak berselang lama bisa dibuka lagi,” Tambah Hadi. (san)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Akibat rokok, Sepeda motor hangus terbakar

Highlight News

Perdana, CFD HOS Cokroaminoto – Jensud Ponorogo

Highlight News

Harlah IPNU ke-71 dan IPPNU ke-70, Gelar Reyog Santri

Highlight News

Persit KCK Cab XVI Dim Ponorogo Gelar Donor Darah Peringati HUT ke 79 Persit KCK Tahun 2025

Highlight News

MK Tolak Gugatan Paslon no urut 1, KPU Ponorogo segera tetapkan Pemenang Pilkada

Highlight News

Uji Coba CFD HOS Cokroaminoto dan Jendral Sudirman 9 Februari, Ini Alasan Bupati Sugiri.

Highlight News

Masa liburan panjang penumpang bus meningkat 2 kali lipat

Highlight News

Muskercab 1 PCNU Ponorogo, Bupati Sugiri : “Akan indah, bila hasilnya bisa dipadukan dengan program Pemkab”