Home / Dinamika Aktual / Kabar Kota Kita

Minggu, 14 Mei 2023 - 20:45 WIB

Kapolres Ponorogo AKBP.Wimboko : “Kita Akan Petakan Wilayah Rawan dan Bacaleg”

Dutanusantarafm-Kepolisian resort Ponorogo akan terus mengawal rangkaian tahapan pemilu 2024. Setelah bakal calon legislatif DPRD Ponorogo diajukan oleh partai-partai politik, akan segera dipetakan wilayah yang masuk rawan konflik.

Hal itu disampaikan oleh Kapolres Ponorogo Akbp.Wimboko usai audiensi dengan kpu dan perwakilan bawaslu di kantor KPU Ponorogo pada Minggu (14/5/2023). Ia mengatakan audiensi untuk memastikan setiap rangkaian tahapan pemilu berjalan baik.

” Harapan kita bersama semua tahapan sudah memenuhi ketentuan, dan aturan, ” terangnya.

Akbp.Wimboko menambahkan sudah menjadi komitmennya akan menjalankan tugas sesuai aturan yang ada. Hal itu juga untuk antisipasi apabila muncul hambatan.

“‘Dengan komunikasi baik dengan semua pihak, hajat pesta demokrasi diharapkan bisa menenuhi rasa keadilan,” imbuhnya.

Terkait pendaftaran bacaleg DPRD Ponorogo, polres akan memetakan nama-nama caleg yang bersangkutan. Selain pemetaan bacaleg juga akan dipetakan wilayah rawan konflik.

“Pemetaan bisa untuk meredam terjadinya konflik yang bisa muncul dalam kegiatan pemilu,” tandasnya.

Iapun memuji masyarakat Ponorogo yang sadar hukum, dalam berpolitk secara sehat. Pengalaman pemilu dan pilkada selama di Ponorogo selama ini lancar dan kondusif. (de)

 

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

BPBD Ponorogo Antisipasi kelangkaan air bersih, Asesmen di 7 Kecamatan

Dinamika Aktual

Bikin Gempar, Pria di Suru Sooko Ditemukan Meninggal di lantai Bersandar Kursi

Dinamika Aktual

Gempar, Warga Badegan ditemukan meninggal di tempat tidur

Dinamika Aktual

Akibat Tumpahan Oli, Lebih dari 10 Motor Tergelincir di Jalan Letjen Suprapto Ponorogo

Dinamika Aktual

Kehabisan Kantong , Donor Darah Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 Kejari Ponorogo

Dinamika Aktual

Bupati Sugiri : Dicarikan Solusi agar minat sekolah di SDN tidak menurun terus

Dinamika Aktual

Melalui REC Pemkab Ponorogo dan PLN Berkomitmen Kurangi Emisi Karbon

Dinamika Aktual

Pilkada Ponorogo 2024 Siap Dilaunching