Home / Dinamika Aktual / Highlight News / Kabar Kota Kita

Senin, 2 November 2020 - 19:06 WIB

Gakumdu Lakukan Gelar Perkara Kasus Dugaan Pelanggaran Kampaye 14 Kades

Tertutup. Inilah suasana gelar perkara  kasus dugaan pelanggaran kampaye 14 kades Ponorogo dari balik kaca.

Tertutup. Inilah suasana gelar perkara kasus dugaan pelanggaran kampaye 14 kades Ponorogo dari balik kaca.

DUTANUSANTARAFM.COM :  Penegakan Hukum Terpadu (GAKUMDU) Ponorogo yang melibatkan Satreskrim Polres Ponorogo, Kejaksaan Negeri dan Bawaslu melakukan gelar perkara, Senin (02/11/2020). Gelar perkara ini membahas dugaan pelanggaran kampaye yang dilakukan oleh 14 Kepala Desa  Se-kecamatan Jetis, Kabupaten Ponorogo , Jumat  (02/10/2020).  Di pimpin oleh Kasat Reskrim Polres Ponorogo AKP.  Hendi Septiadi, gelar perkara  sekitar 5 jam  setelah 2 pekan sebelumnya memeriksa 20 orang saksi dari 14 kepala desa, saksi pelapor, terlapor  dan pemilik rumah . 

Kasatreskrim Polres Ponorogo AKP. Hedi Septiadi menyatakan setelah melakukan gelar perkara akan menyusun  adminstrasi. Tahapan selanjutnya adalah menyampaian perkembangannya kepada pelapor.  Dalam gelar perkara ini Gakumdu  juga belum menetapkan siapa tersangkanya karena menunggu perkembangan penyidikan.

“Hasilnya nanti kita laporkan ke pelapor . Dalam tahap gelar perkara ini kita belum sampai ke penatapan tersangak ataupun tuntutannya, “ jelas AKP. Hendi Septiadi,  kepada dutanusantarafm.com , Senin (02/11/2020).

Hal sendana juga diungkapkan oleh JPU Kejaksaan Negeri Ponorogo Wira.  Meski  enggan menyampaikan secara detail, Wira mengiyakan adanya gelar perkara. Dan untuk informasi lebih lanjut , media diminta konfirmasi kepada kasat reskrim.

“Ke pak kasat reskrim saja ya,” jelasnya singkat.

Sementara itu rombongan dari Bawaslu Ponorogo , diantarannya ketua Bawaslu Moh. Syaifulloh, Devisi Penindakan pelanggaran Mardji Nur Cahyo, Amru Sabila menghilang lewat pintu belakang Kantor Sat Reskrim Polres Ponorogo terkesan menghindari media. (wid)     

Berita ini 3 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Kepala Diskominfo Ponorogo Sapto Jatmiko : ” Tahun Politik, Perlu Peran Aktif Media Massa Tangkal Berita Hoax”

Dinamika Aktual

2 Perangkat Sawoo Telah Ditetapkan Tersangka, 8 Orang Tunggu Panggilan

Dinamika Aktual

Waspada Longsor, Rumah Warga Bekiring Jebol

Dinamika Aktual

Mobil Selep Jagung Terjun ke Sungai Bekiring Pulung, Pengemudi Meninggal Dunia

Dinamika Aktual

Pohon Tumbang Menimpa Dua Mobil di Area Parkir Pemkab Ponorogo

Dinamika Aktual

KPU Ponorogo Ajak Media Bantu Sosialisasikan Kampanye Pemilu 2024

Dinamika Aktual

Bupati Sugiri Sancoko Memimpin Rakor Antisipasi dan Penanganan Bencana Hidrometeorologi

Dinamika Aktual

Hari Menanam Pohon Indonesia, Bupati Sugiri Sancoko : “Gerakan Menanam Libatkan Anak”