Home / Highlight News / Kabar Kota Kita

Selasa, 20 Oktober 2020 - 16:19 WIB

BMKG Pasang Sensor Pendeteksi Gempa Di Ponorogo

Dutanusantarafm.com-Petugas BMKG nampak sibuk memasang sensor pendeteksi gempa (accelerograph) di kantor BPBD Ponorogo.
Alat yang dipasang ini funsinya untuk mencatat pergerakan tanah akibat aktivitas lempeng bumi.

Menurut Kabid logistik dan kedaruratan BPBD Ponorogo Setyo Budiono pemasangan sensor baru itu adalah yang pertama atau satu-satunya di wilayah Ponorogo.

Penentuan tempat pemasangannya, kata dia, sesuai dengan hasil survei yang dilakukan oleh tim dari BMKG. Kebetulan di kantor BPBD Ponorogo dinilai layak untuk dipasangi alat sensor itu.

Fungsi Accelerograph, adalah alat untuk mencatat pergerakan tanah akibat aktivitas lempeng bumi, seperti gempa bumi.

Budi menjelaskan, dengan adanya alat ini diharapkan pencatatan gempa bumi tidak hanya mendapat episenter atau pusat gempa. Tapi, juga dapat mengetahui daerah-daerah yang berdampak buruk jika terjadi gempa. “Dengan begitu jika terjadi gempa maka akan bisa diketahui seperti apa dampak yang akan ditimbulkan dan lokasinya di daerah mana. ” ucapnya.

Karena itu accelerograph ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Ponorogo. Meskipun pusat gempa yang sering terjadi berasal dari daerah laut selatan bukan dari daratan.

“Setidaknya seperti apa dampak yang bisa ditimbulkan untuk wilayah ponorogo bisa segera diketahui.”pungkasnya.

 

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

BPBD Ponorogo Antisipasi kelangkaan air bersih, Asesmen di 7 Kecamatan

Dinamika Aktual

Bikin Gempar, Pria di Suru Sooko Ditemukan Meninggal di lantai Bersandar Kursi

Dinamika Aktual

Gempar, Warga Badegan ditemukan meninggal di tempat tidur

Dinamika Aktual

Akibat Tumpahan Oli, Lebih dari 10 Motor Tergelincir di Jalan Letjen Suprapto Ponorogo

Dinamika Aktual

Kehabisan Kantong , Donor Darah Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 Kejari Ponorogo

Dinamika Aktual

Bupati Sugiri : Dicarikan Solusi agar minat sekolah di SDN tidak menurun terus

Dinamika Aktual

Melalui REC Pemkab Ponorogo dan PLN Berkomitmen Kurangi Emisi Karbon

Dinamika Aktual

Pilkada Ponorogo 2024 Siap Dilaunching