Home / Hukum dan Politik / Kabar Kota Kita

Kamis, 16 Juni 2022 - 10:09 WIB

Alih fungsi Sekolah, SMA Sooko Stop PPDB TA 2022/2023

Dutanusantarafm.com- Gegap gempita tahapan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) TA 2022/2023 tahun ini, tidak dirasakan SMA Negeri Sooko, Kabupaten Ponorogo. PPDB terpaksa dihentikan akibat rencana alih fungsi lembaga, menjadi SMK.

Hal itu disampaikan Kasi SMA PKPLL Cabdin Wilayah Ponorogo, Eko Budi Santoso pada Selasa (14/06 2022). Menurutnya, alih fungsi itu karena rendahnya animo warga setempat dalam menyekolahkan putra putrinya ke sekolah tersebut.

“Mau tidak mau pendaftaran tahun ini kami nol-kan. Jadi kita selesaikan dulu, rombel yang ada baru masuk tahapan berikutnya,” katanya.

Selain tidak ada animo peserta didik baru, alih fungsi lembaga itu sepertinya akan lebih efektif jika dilakukan. Mengingat, hampir semua lulusan SMA Negeri Sooko tidak meneruskan kuliah.
Dinas mencatat tidak kurang dari 10 persen lulusan, yang masih berkeinginan melanjutkan kuliah.

“Rata-rata lulus SMA ya bekerja. Dan menurut warga setempat, mereka lebih banyak membutuhkan tenaga terampil,” paparnya.

Atas kondisi tersebut,  dinas juga melakukan studi kelayakan termasuk salah satunya terkait animo warga setempat. Alhasil, hampir semua warga menginginkan SMA Sooko diganti menjadi SMK.

Karena itu, pihaknya kemudian akan mengalihfungsikan SMA Sooko menjadi SMK Sooko. Rencananya, SMK akan mengambil program keahlian (progli) Teknik Kendaraan Ringan (TKR) dan tata boga.

Kapan alih fungsi lembaga akan dilaksanakan, Eko mengaku masih menunggu dua rombel siswa yang saat ini masih mengikuti KBM. Yakni kelas XI dan XII. Dari dua rombel tersebut, terdapat sekitar 60 siswa.

Meski tidak membuka PPDB untuk sekolahnya, SMA Sooko membuka PPDB untuk SMK Negeri Sawoo. Sehingga, pada tahun ajaran baru nanti di SMA Sooko tetap menyelenggarakan pembelajaran namun Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dilaksanakan SMK Sawoo.

“Saat ini untuk PPDB kami vilialkan atau gabung kelas X, digunakan untuk pendaftaran SMKN Sawoo. Namun pembelajaran di SMA Sooko,” tegasnya. (Umi Duta)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Empat sumur dalam akan dibangun di 4 desa langganan kekeringan Ponorogo

Hukum dan Politik

Si Udin Jadi Buruan Media Gara- Gara Jadi Dewan PPP

Highlight News

Paska Dilantik, Ketua DPRD Ponorogo Ajak Para Anggota Dewan Tak Khianati Rakyat

Highlight News

Lagi-lagi head to head, Ipong mengaku deg-degan, merinding namun bahagia

Highlight News

KPU Ponorogo gandeng RSPAL dr.Ramelan untuk tes kesehtan paslon

Highlight News

Ali Mufthi Jabat Plt Ketua DPD Golkar Ponorogo

Highlight News

Bersama Koalisi Kemenangan Rakyat Sugiri Sancoko-Lisdyarita Mendaftar di KPU Ponorogo

Highlight News

Tak kapok, Pria ini tiga kali ketangkap mencuri uang kotak amal