Home / Kabar Kota Kita / Pariwisata

Senin, 25 April 2022 - 12:46 WIB

Gubernur Khofifah Sidak Pasar Legi Ponorogo, Jelang Lebaran Harga Sejumlah Kebutuhan Pokok Naik

Dutanusantarafm-Gubernur Provinsi Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa didampingi Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko melakukan sidak ketersediaan stok dan harga kebutuhan pokok di Pasar Legi Ponorogo, pada Senin (25/4/2022). Sidak jelang lebaran Idul Fitri 1443 H dimaksudkan untuk memastikan apakah stok sejumlah kebutuhan pokok mencukupi .

Dari sidak yang dilakukan tersebut diketahui harga beberapa kebutuhan poko mulai naik. Minyak goreng kemasan harganya mencapai 25 ribu rupiah perliter, harga Cabai merah besar naik dari 30 ribu rupiah menjadi 40 ribu rupiah perkilogram, bawang merah naik dari 18 ribu rupiah menjadi 26 ribu rupiah perkilogram, daging ayam broiler naik dari 35 ribu menjadi jadi 38 ribu rupiah perkilogram, sedangkan harga daging sapi super naik dari 155 ribu menjadi 160 ribu rupiah perkilogramnya.

Gubernur Khofifah mengatakan untuk harga gula dan beras sampai saat ini masih stabil, sementara sejumlah sayuran harganya mengalami penurunan. Untuk stok sejumlah kebutuhan pokok sampai hari ini dinilainya mencukupi alias aman. Masayarakat tidak perlu khawatir lagi dengan kelangkaan kebutuhan poko jelang lebaran.

“Meski sejumlah kebutuhan pokok harganya naik, namun untuk stok masih mencukupi, distribusi juga lancar” Kata Khofifah.

Terkait dengan minyak goreng apa yang terjadi saat ini merupakan permasalahan nasional. Gubernur menyebut meski harga minyak goreng masih mahal, namun sebenarnya stok yang ada masih mencukupi atau dalam kondisi aman. Pemerintah propinvi Jawa Timur sedang mempersiapkan untuk dilakukan dustribusi minyak goreng curah dengan menggandeng Bulog.

“Persoalan minyak goreng masih menjadi PR pemprov jatim saat ini, kita sudah rapat untuk rencana distribusi minyak goreng curah” pungkasnya. (de)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Apes, Dapur rumah warga Baosan Kidul Ngrayun terbakar saat dipakai memasak

Highlight News

Asiknya di Ponorogo, Operasi Zebra Semeru 2024 Pengendara Tertib Dapat Reward

Hukum dan Politik

Droping air bersih di Ponorogo meluas hingga 8 kecamatan

Highlight News

Jabat Ketua DPRD Ponorogo, Dwi Agus Prayitno : Semua bahu membahu Majukan Ponorogo

Highlight News

Dinsos P3A Ponorogo Berhasil Reunifikasi 2 orang dalam Dua Minggu Terakhir

Highlight News

Menyenggol mobil di depannya, pengendara motor meninggal ditabrak truk di Pulung

Highlight News

Komandan Kodim 0802/Ponorogo Inspektur Upacara, Ini amanat Panglima TNI pada HUT 79 TNI

Highlight News

Terserempet pick up, penumpang sepeda motor meninggal