Home / Kabar Kota Kita / Pariwisata

Jumat, 22 April 2022 - 16:35 WIB

Lebaran Idul Fitri, Polres Ponorogo Fokus Penambahan Pasukan di Titik Keramaian Dan Perbatasan

Dutanusantarafm- Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo menyampaikan sedikitnya 500 personel gabungan akan diterjunkan dalam operasi ketupat semeru 2022 di Kabupaten Ponorogo. Untuk titik keramaian, kepadatan lalu lintas akan dilakukan penambahan pasukan lagi.

Hal itu disampaikan Kapolres Ponorogo usai apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Ketupat Semeru Tahun 2022” bertempat di Jl Alon-alon Utara, pada Jum’at ( 22/04/2022) pagi. Apel gelar dipimpin oleh Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko turut dihadiri Dandim 0802/Ponorogo Letkol Inf Muhammad Radhi Rusin yang diikuti peserta dari personil gabungan Polres, TNI, BPBD, Satpol PP, SENKOM serta Dinas Perhubungan.

AKBP Catur C Wibowo menjelaskan Kepolisian akan mendirikan pos pelayanan (pos yan), pos pengamanan (pos pam) dan juga pos pantau. Pos pantau didirikan di perbatasan antar kabupaten. Pos pelayanan di jalan HOS Cokroaminoto, sedangkan untuk Pos Pam di alun-alun Ponorogo. Pos-pos tersebut dalam waktu tidak lama lagi akan segera dijalankan.

“Khusus yang di dalam kota diutamakan pada pelayanan warga masyarakat dan menjaga prokes. Karena saat ini masih pandemi dan status itu masih belum dicabut, ” terangnya.

Dijelaskanya menjaga agar penyebaran covid 19 tidak meningkat seperti tahun sebelumnya menjadi perhatian serius semua pihak. Hal itu tidak lepas seperti yang dialamai sebelumnya setelah lebaran angka covid19 meningkat kembali. Terkait kondisi arus lalu lintas, untuk perbatasan Ponorogo dengan daerah lain dinilai masih dibilang normal. Namun diprediksi di perbatasan dengan madiun, Trenggalek, Wonogiri dan Pacitan pada mendekati lebaran nanti akan terjadi peningkatan.

Sementara itu kepolisian juga akan melakukan penambahan personal di titik perbatasan dan juga pada titik wisata yang ada di Ponorogo yang berpotensi menimbulkan keramaian. Antara lain wisata Telaga Ngebel, Bukit Suharto antisipasi tempat ziarah wisata religi Masjid Tegalsari Jetis Makam Batoro Katong,

“ Penambahan akan kita lakukan namun disesuaikan dengan situasi dan kondisi ” pungkasnya.(de)

Share :

Baca Juga

Highlight News

Apes, Dapur rumah warga Baosan Kidul Ngrayun terbakar saat dipakai memasak

Highlight News

Asiknya di Ponorogo, Operasi Zebra Semeru 2024 Pengendara Tertib Dapat Reward

Hukum dan Politik

Droping air bersih di Ponorogo meluas hingga 8 kecamatan

Highlight News

Jabat Ketua DPRD Ponorogo, Dwi Agus Prayitno : Semua bahu membahu Majukan Ponorogo

Highlight News

Dinsos P3A Ponorogo Berhasil Reunifikasi 2 orang dalam Dua Minggu Terakhir

Highlight News

Menyenggol mobil di depannya, pengendara motor meninggal ditabrak truk di Pulung

Highlight News

Komandan Kodim 0802/Ponorogo Inspektur Upacara, Ini amanat Panglima TNI pada HUT 79 TNI

Highlight News

Terserempet pick up, penumpang sepeda motor meninggal