Home / Highlight News / Hukum dan Politik / Kabar Kota Kita

Rabu, 23 November 2022 - 14:38 WIB

Perketat E-RDKK , Alokasi Pupuk Bersubsidi Dekati Usulan

Samidi , Staf  Bidang Sarana dan Prasarana Pertanian, Dinas Ketahanan pangan dan Perikanan Kabupaten Ponorogo, Rabu ( 23/11/2022)

Samidi , Staf Bidang Sarana dan Prasarana Pertanian, Dinas Ketahanan pangan dan Perikanan Kabupaten Ponorogo, Rabu ( 23/11/2022)

DUTANUSANTARAFM.COM :  Alokasi Pupuk bersubsidi untuk Kabupaten Ponorogo pada tahun anggaran 2023 mengalami peningkatan. Jumlahnya mendekati kebutuhan petani riil  yang diusulkan petani melalui  E-RDKK.  Usulan pengajuan pupuk bersubsidi dari Kabupaten Ponorogo pada tahun 2023 adalah Urea sebanyak 30.946 ton ,  NPK sebanyak 33.071 ton dan NPK Khusus sebesar 68.3 ton  . Sementara  Alokasi dari Gubernur Jawa  Timur yang turun adalah  Urea sebanyak 28. 943 ton , NPK sebanyak 14.840 ton sedangkan  NPK formula khusus sebesar 68 ton.  Hal tersebut disampaikan Samidi staf dari Bidang Sarana dan Prasana Pertanian Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Ponorogo, Rabu ( 23/11/2022).

“Jumalh itu kan cukup dekat, antara usulan dengan alokasi yang diberikan tidak terlalu jauh, maka harusnya tidak ada nanannya kekurangan pupuk,. Tentu saja petani harus menambah dengan pupuk organis agar tanamannya sehatdan tercukupi kebutuhannya  “ungkap Samidi.

Samidi menjelaskan terjadinya kedekakatan antara jumlah usulan pupuk bersubsidi  yang diajukan oleh Pemerintah Kabupaten Ponorogo dengan alokasi yang di ajukan oleh petani dan masuk dalam E-RDKK.  Dinas Pertanian Ketahanan Pangan  dan Perikanan Kabupaten Ponorogo melakukan update data dan  verifikasi data nama petani dengan jumlah luas lahan yang dimiliki secara ketat.

“Sehingga pada tahun ini data yang masuk E-RDKK  dan diusulkan ke propinsi lebih riil . Karena pendataan yang kita lakukan lebih ketat, “terang Samidi. ( wid)

 

Share :

Baca Juga

Highlight News

Empat sumur dalam akan dibangun di 4 desa langganan kekeringan Ponorogo

Hukum dan Politik

Si Udin Jadi Buruan Media Gara- Gara Jadi Dewan PPP

Highlight News

Paska Dilantik, Ketua DPRD Ponorogo Ajak Para Anggota Dewan Tak Khianati Rakyat

Highlight News

Lagi-lagi head to head, Ipong mengaku deg-degan, merinding namun bahagia

Highlight News

KPU Ponorogo gandeng RSPAL dr.Ramelan untuk tes kesehtan paslon

Highlight News

Ali Mufthi Jabat Plt Ketua DPD Golkar Ponorogo

Highlight News

Bersama Koalisi Kemenangan Rakyat Sugiri Sancoko-Lisdyarita Mendaftar di KPU Ponorogo

Highlight News

Tak kapok, Pria ini tiga kali ketangkap mencuri uang kotak amal