Home / Kabar Kota Kita / Sekitar Kita

Selasa, 10 Mei 2022 - 14:14 WIB

Jenang Dodol Ponorogo Jadi Rebutan Pemudik, Laris Manis

Dutanusantarafm.com-Jajanan berupa jenang dodol Ponorogo salah satu yang paling diburu para pemudik lebaran idul fitri 1443 sebagai oleh-oleh dari pulang kampung. Setelah puasa selama dua tahun karena larangan mudik, dengan dibukanya kran untuk para pemudik pada lebaran ini, maka para pengusaha jenang dodolpun panen rejeki.

Karena banyaknya permintaan dari pembeli maka stok jenang dodol cepat ludes. Menurut Rudi Pengusaha Jenang Dodol yang beralamatkan di JL.Wibisono Ponorogo, permintaan jenang dodol pada lebaran ini seperti saat sebelum ada pandemi covid 19. Permintaan jenang cukup banyak, sehingga pihaknya sampai kehabisan stok.

Rudi mengatakan stok atau bahan yang disiapkan untuk membikin jenang rasa buah memang tidak begitu banyak. Karena sebelumnya ia khawatir pada lebaran tahun ini akan diberlakukan PPKM atau pengetatan untuk mudik lebaran. Apabila stok banyak tetapi permintaan sedikit bisa membuatnya rugi. Namun ternyata pada kenyataanya mudik lebaran tahun ini diperlonggar, sehingga yang mudik cukup banyak.

“Dengan banyaknya pemudik maka banyak pula yang berbelanja jenang untuk oleh-oleh” ucapnya.

Ia menyebut jenang dodol rasa kentang, nanas, kurma,pisang, nanas, sirsak, langsung habis ketika selesai diproduksi. Untuk proses produksi jenang dodol varian rasa buah ini lebih lama dibandingkan jenang dodol original seperi jenang ketan, jenang beras, dan wajik. Karena itu jenang dodol varian buah sering kehabisan stok, sedangkan untuk jenang original persediaan selalu ada karena bisa produksi setiap harinya.

“Untuk jenang original kita selalu ready stok karena bikinnya lebih mudah dan cepat” terangnya.

Rudipun tidak mengelak dengan semakin banyaknya permintaan dari konsumen maka keuntungan yang diperoleh pada lebaran kali ini cukup lumayan. Dua tahun lebaran idul fitri karena ada himbauan tidak mudik, ibaratnya para pengusaha jajanan puasa.

“Namun Alhamdulillah tahun ini dagangan ramai kembali mas. Pengusaha jajanan jadi terobati” pungkasnya. (de)

Berita ini 0 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Penularan TBC pada Anak Harus Diwaspadai

Dinamika Aktual

Rumah Pedagang Sayur di Gontor Diobrak-abrik Pencuri, Saat Ditinggal Tarawih

Dinamika Aktual

Harga Ayam Potong Dari Peternak Saat Ini RP 21 Ribu /Kg

Dinamika Aktual

Fogging DBD di Lingkungan Kelurahan Kepatihan, Upaya Pencegahan Selain 3M Plus

Dinamika Aktual

Los Pasar Banu Baosan Kidul Ngrayun Ambruk, Diterjang Angin Kencang

Dinamika Aktual

Pohon Tumbang di Ngebel, Akibatkan Sejumlah Bangunan Rusak

Highlight News

Takjil Unik Dari Bidluh Dipertahankan Ponorogo, Ada Migornya

Dinamika Aktual

Pasien DBD Di RSUD Hardjono Ponorogo Meningkat Tajam, 3 Bulan Terakhir