Home / Dinamika Aktual / Highlight News / Kabar Kota Kita

Rabu, 28 April 2021 - 07:17 WIB

Dua Warga Sukorejo Ponorogo Meninggal, Diduga Karena Ledakan Petasan

Dutanisantarafm-Warga Dukuh Ngasinan Desa Sukorejo Kecamatan Sukorejo dikagetkan dengan suara ledakan yang berasal dari rumah warga setempat, pada Selasa (27/04/2021) Malam. Ledakan yang diduga dari petasan itu mengakibatkan dua orang meninggal dunia. Kedua korban meninggal adalah kakak-adik.

Kapolsek Sukorejo Akp. Beny Hartono mengatakan sekira pukul 22.00 petugas polsek sukorejo menerima laporan adanya ledakan. Setelah mendatangi TKP dan ternyata di dapati salah satu rumah di dkh. Ngasinan Desa Sukorejo kecamatan Sukorejo lampunya mati. Kondisi rumah terlihat rusak parah di bagian atap hancur, tembok retak dan jebol di beberapa bagian, dak jebol.

Pada saat dilakukan pemeriksaan ditemukan korban meninggal dunia yang di temukan di bawah pohon pisang di belakang rumah. Kondisi korban meninggal dunia dan kedua belah kaki putus.

“sekujur tubuh terdapat luka bakar ” ungkapnya.

Sementara ditemukan lagi korban yang berada di atap rumah sebelah TKP. Saat ditemukan kondisi masih hidup dan langsung di larikan ke rumah sakkt.

“informasi terakhir korban ini juga meninggal dunia.”imbuhnya.

Ia menjelaskan dari hasil pemeriksaan awal diduga korban meninggal karena terkena ledakan petasan .

Adapun identitas korban meninggal : Sunardi (23 th) Alamat Dkh. Ngasinan Rt 01 Rw 01 Ds. Sukorejo dan Samuri (21) alamat Dukuh Ngasinan Desa/kecamatan Sukorejo Ponorogo. (de)

Berita ini 6 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Begal Payudara Beraksi di Jenangan, Korban Terjatuh luka babras

Dinamika Aktual

Brigade Alsintan , Siap Cek Info Kelangkaan Alsintan Yang Sebabkan Petani Kesulitan Panen Padi

Dinamika Aktual

Penjualan Janur Ketupat di Pasar Legi Ponorogo Merosot Gegara Kwang Wung

Dinamika Aktual

Sewa Combine Tembus Rp. 700 Ribu , Petani Njleput Antara Biaya Panen dan Merosotnya Harga Gabah

Dinamika Aktual

340 Alfaexpress Tersebar di Jalur Mudik, Siap Penuhi Segala Kebutuhan Perjalanan

Dinamika Aktual

Sebuah Toko Kelontong di Tonatan Ludes Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

Dinamika Aktual

Dua Bocah TK di Sukorejo Ditemukan Meninggal di Sungai

Dinamika Aktual

Ramadan Sampah Produksi Rumah Tangga di Ponorogo Naik 10 Persen