Dinamika AktualHighlight NewsKabar Kota Kita

Cegah Balap Liar, Polres Ponorogo Amankan 23 Sepeda Motor

Dutanusantarafm-Sebanyak 23 sepeda motor tidak sesuai spesifikasi diamankan petugas Polres Ponorogo Minggu (03/10/2021) dini hari. Petugas mencurigai sepeda motor yang dibawa anak-anak muda tersebut rencananya akan dipakai untuk balap liar.

Sepeda motor diamankan saat razia yang dilakukan petugas di Jl. Suromenggolo Ponorogo, Ir Juanda Ponorogo dan jalan Letjen Suprapto Ponorogo.

“Razia ini masih dalam rangka OPS Patuh Semeru 2021” terang Kanit Turjawali Satlantas Polres Ponorogo Ipda Aris Wibowo.

Aris mengatakan 23 barang bukti kendaran semuanya ditindak sesuai dengan undang undang yaitu dengan Surat tilang,. Menurutnya Balap liar sangat meresahkan, selain bisa membawakan diri sendiri juga bisa membahayakan orang lain, termasuk mengganggu kenyamanan warga saat beristirahat.

Tidak jemu-jemunya Satlantas Polres Ponorogo akan terus menggelar Operasi Balap liar, untuk menciptakan situasi Kamseltibcar Lantas di wilayah Kabupaten Ponorogo agar tetap kondusif.

“Razia menjadi agenda rutin, sampai kondisi kondusif”imbuhnya.

Kasat Lantas Polres Ponorogo AKP Ayip Rizal menyampikan kendaraan selanjutnya akan ditahan petugas

“ini untuk menjadikan efek jera bagi mereka” jelasnya.

Sementara itu orang tua pelaku balap liar akan diundang ke kantor dengan menunjukan kelengkapan Surat surat kendaraan. Selain itu usai sidang tilang saat pengambilan sepeda motor harus dilengkapi dulu sesuai spesifikasi.

“Mari kita bersama sama menjaga Ponorogo menjadi tertib berlalu lintas. Jangan melakukan balap liar. Selagi masih muda gunakan untuk hal-hal yang positif” Pesan Ayip Rizal. (de)

Tags
Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close
Close