Home / Dinamika Aktual / Highlight News / Kabar Kota Kita

Rabu, 16 Desember 2020 - 23:50 WIB

Dukungan Untuk Polri Dalam Menindak Kelompok Radikal, Terus Mengalir

Dutanusantarafm- Upaya penegakan hukum yang dilakukan kepolisian terhadap kelompok radikal yang memecah persatuan dan kesatuan Indonesia, mendapatkan dukungan elemen masyarakat.

Dukungan diantaranya oleh Ali Mahfur, Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Slahung. “Dengan ini mendukung penuh tindakan Polri terhadap kelompok-kelompok yang melanggar hukum dan ingin memecah belah bangsa. Mari jaga kesatuan dan persatuan bangsa ini,”katanya.

Dukungan selain itu disampaikan oleh KH. Abdurrokhim, Ketua Tanfidziah MPC NU Kecamatan Babadan. “ Kita mendukung polri dalam menegakkan hukum terhadap siapapun. Baik perorangan, kelompok maupun ormas yang melakukan tindak pidana tanpa Padang bulu,”tegasnya.

Selain itu dukungan juga datang dari Suyitno, senior Banser.
Ia menyatakan mendukung penuh sikap tegas polri dalam menindak tegas dalam memberantas ormas-ormas radikal dan narkoba. “Siapapun yang mengganggu ketentraman NKRI harus ditindak tegas,”ucapnya.

Dikesempatan lain dukungan juga disampaikan Pokja Kamtibmas Kecamatan Siman. Intinya mendukung Polri untuk tidak membenarkan siapapun yang merongrong dan memecah belah negara kesatuan Indonesia.”kami mendukung Polri untuk menumpas gerakan-gerakan yang menghancurkan NKRI,”titurnya.

Tindakan tegas kepolisian terhadap siapapun termasuk kelompok radikal yang berniat menciptakan kerusakan kehidupan bangsa juga mendapatkaj apresiasi ketua MUI kecamatan Ngrayun M. Thoha. Ia meminta kepolisian tidak ragu, ragu dalam menindak kelompok radikal yang berniat berbuat tidak baik terhadap kehidupan bangsa. ” Kami mendukung penuh, jangan ragu lagi bertindak untuk menegakkan hukum”pungkasnya. (de)

Berita ini 1 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dinamika Aktual

Penularan TBC pada Anak Harus Diwaspadai

Dinamika Aktual

Rumah Pedagang Sayur di Gontor Diobrak-abrik Pencuri, Saat Ditinggal Tarawih

Dinamika Aktual

Harga Ayam Potong Dari Peternak Saat Ini RP 21 Ribu /Kg

Dinamika Aktual

Fogging DBD di Lingkungan Kelurahan Kepatihan, Upaya Pencegahan Selain 3M Plus

Dinamika Aktual

Los Pasar Banu Baosan Kidul Ngrayun Ambruk, Diterjang Angin Kencang

Dinamika Aktual

Pohon Tumbang di Ngebel, Akibatkan Sejumlah Bangunan Rusak

Highlight News

Takjil Unik Dari Bidluh Dipertahankan Ponorogo, Ada Migornya

Dinamika Aktual

Pasien DBD Di RSUD Hardjono Ponorogo Meningkat Tajam, 3 Bulan Terakhir